22 Oktober 2011

Menjadi Seorang Pebisnis Sukses

Share & Comment

Menjadi seorang pebisnis yang sukses

 

By :  Rahmad Gunadi
On Write : Kamis, 24 Maret 2011 at 11.10 wib
Bisnis adalah suatu kegiatan usaha yang terorganisasi untuk menghasilkan  dan menjual barang dan jasa guna dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dan utamanya untuk mendapatkan keuntungan. Orang yang menggunakan uang dan waktunya dengan menanggung resiko, dalam melaksanakan kegiatan bisnisnya disebut Entrepreneur.
Tentunya semua pebisnis mengharapkan kesuksesan dalam usahanya. Kesuksesan ini bergantung pada kesungguhan, kesabaran, pantang menyerah, dan selalu tertantang dalam menjalani kegiatan bisnisnya.
Siapa sih orangnya yang tidak pengen sukses...????
Kesuksesan dari perusahaan bisa diukur dengan banyaknya permintaan terhadap produk-produknya di pasaran. Tidak lain ini bisa terjadi jika mutu, kualitas, dan pelayan terhadap para konsumen di penuhi.
Untuk meraih kesuksesan secara maksimal, janganlah anda puas dengan hal yang biasa-biasa saja. carilah tantangan. Banyak cara yang bisa anda lakukan.
Pertama, pelajari apa yang menyebabkan seseorang mengalami kegagalan. Ini adalah salah satu cara yang dapat dilakukan agar suatu saat jika anda bertemu dengan rintangan yang demikian anda sudah tahu cara mengatasinya.
Kedua, pelajari resiko yang akan anda terima apakah sesuai dengan imbalan yang akan dapatkan. Jika anda merasa imbalan dan resiko sesuai maka langsung aja terjun ke lapangan....tunggu apalagi.,,,
Ketiga, pelajari cara mengatasi resiko sebagai antisipasi hal-hal yang kemungkinan dihadapi. Karena sebagai seorang pebisnis kita pasti mengalami yang namanya rintangan-rintangan. Jika anda tidak menyerah dan mau berusaha, rintangan ini akan bisa anda lalui.

Ada beberapa tahap untuk mencapai kesuksesan.

1.       Bermimpi.


Pertama anda harus bisa mengenali impian yang ingin anda wujudkan. Kesuksesan itu berawal dari sebuah impian, harus saudara ketahui bahwa fasilitas yang kita gunakan sekarang ini seperti: komputer, mobil, pesawat, dan sebagainya, adalah hasil dari mimpi-mimpi para penciptanya. Orang yang mempunyai impian atau ide baru yang belum pernah tercipta sebelumnya maka Dia akan dianggap aneh yang lebih parahnya bisa-bisa dianggap gila oleh sebagian orang. Tapi bagi orang yang tidak mengambil hati atas omongan orang-orang disekelilingnya dan terus berusaha untuk mewujudkan impiannya tersebut. Orang yang seperti inilah nantinya yang berhasil dan sukses dalam mewujudkan impiannya.

2.       Bertindak cepat.

Banyak sekali impian yang hanya tinggal impian tanpa mewujudkannya dalam kehidupan nyata. Impian yang hanya bersarang dalam otak atau tidak mengambil tindakan terhadap impian tersebut ini sama dengan NOL. Akan tetapi orang yang mempunyai perhatian lebih terhadap impiannya, ini akan mendorongnya untuk mengambil tindakan dalam mewujudkannya. Sebelum bertindak seharusnya anda mencari informasi yang sejelas-jelasnya tentang cara-cara bagaimana untuk mewujudkan impian anda tersebut.

3.       Pengorbanan

Setelah anda mengambil tindakan, tahap selanjutnya yaitu anda harus rela berkorban untuk mendapatkan sesuatu yang lebih besar daripada saat ini. Berkorban maksudnya disini adalah berkorban waktu dan harta, inilah syarat-syarat menjadi seorang entrepreneur. Tapi sayangnya kebanyakan orang tidak mau berkorban tapi hanya ingin merasakan hasilnya saja, padahal orang yang menunda kesenangannya saat ini demi mengharapkan yang lebih besar hari esok itu lebih baik. Akan tetapi banyak orang yang tidak mau berkorban hanya karena terbayang-bayang akan resikonya. Anda jangan membayangkan resiko yang akan terjadi, tapi bayangkanlah keberhasilan dan kesuksesan anda, dengan begitu anda akan terus bersemangat menjalani kegiatan bisnis anda.

4.       Motivasi yang tinggi

Kemudian motivasi, atau dorongan dari diri sendiri untuk lebih giat bekerja dan berusaha. Motivasi adalah salah satu kunci kesuksesan anda dimasa yang akan datang, jangan sampai motivasi itu hilang dari diri anda jika anda tidak mau gagal ditengah perjalanan. Anda harus terus memupuk motivasi itu dengan selalu membayangkan hal-hal yang menyenangkan dan jangan pernah berpikir akan resiko kegagalan anda walaupun rintangan pasti akan anda temui. Karena ini akan menghilangkan motivasi anda untuk maju.

5.       Pantang menyerah

Kebanyakan orang gagal sekali tidak mau lagi mencoba untuk yang kedua kalinya. Ini adalah prinsip yang salah, seharusnya anda menjadian kegagalan tersebut sebagai bahan acuan dimasa selanjutrnya. Setidaknya anda sudah tahu dimana letak penyebab kegagalan tersebut sehingga anda tidak akan terjatuh ke lubang yang sama untuk yang kedua kalinya. Tentunya saudara mengenal penemu lampu pijar bapak “Thomas alfa edison” dalam usahanya untuk menciptakan sebuah lampu Thomas gagal seribu kali baru bisa menciptakan sebuah lampu pijar seperti yang kita gunakan saat ini. Thomas memiliki sifat pantang menyerah dan terus berusaha untuk menjadi yang lebih baik. Seharusnya ini anda jadikan sebagai contoh teladan dalam kehidupan anda agar saudara tidak mudah merasa putus asa.

6.       Merealisasikan impian.

Setelah semua perjuangan meraih impian dalam mencapai kesuksesan, anda benar-benar telah melakukannya. Maka sekarang tinggal menikmati kesuksesan tersebut dan membaginya bersama keluarga dan tentunya bersama orang-orang yang dicintai. Betapa bangganya diri ini jika sebuah kesuksesan diraih dengan hasil jerih payah sendiri. Walaupun terkadang tidak kesampaian setidaknya anda pernah mendapatkan pengalaman yang sangat berharga.

Demikianlah yang dapat saya paparkan jika terdapat kekurangan dalam penulisan saya, mohon diberikan kritikannya.....
Untuk perbaikan di posting selanjutnya...
Mudah-mudahan kita semua bisa menjadi orang sukses di masa depan, amin
Terima kasih
Tags:
 

Arsip Blog

Popular Posts

Copyright © Share For Any-Buddy | Thanks For